Samsung Clock adalah jam alarm yang merupakan bawaan peranti Samsung. Ini adalah alat utama untuk mengecek tanggal dan jam di ponsel, baik melalui gawit atau dengan membuka aplikasi. Tentukan zona waktu dan buat gawit dengan zona waktu lain sehingga Anda bisa melihat jam di berbagai tempat di seluruh dunia hanya dengan satu lirikan.
Dengan alat ini, Anda tidak hanya dapat mengetahui jam, tetapi juga membuat alarm kustom untuk bangun tidur atau memberi tahu sesuatu siang atau malam. Tentukan tanggal dan jam, lalu pilih apakah Anda ingin Samsung Clock mengulang alarm setiap hari atau minggu.
Di sisi lain, Samsung Clock menyediakan penghitung waktu untuk menghitung mundur dan membunyikan alarm jika waktunya tiba. Selain itu juga ada stopwatch yang memungkinkan Anda mengukur waktu dalam milidetik.
Buatlah gawit dengan fitur-fitur dalam Samsung Clock dan cek info tentang tanggal dan jam atau alarm tanpa harus menggunakan aplikasi lain.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 9 ke atas
Komentar
jam terbaik
Luar biasa
Saya tidak bisa memperbarui itu
Saya tidak bisa memperbarui, mengatakan file tidak benar
Samsung
Bagi saya itu sempurna dan perlu